Senin, 31 Oktober 2011

kimia non logam dan senyawanya


Fosforus dan Senyawa Fosforus
a.         Fosforus
Fosfor di alam terdapat dalam bentuk fosfat, misalnya fosforit  Ca3(PO4)2, kloropatit Ca3(PO4)2 CaCl2 dan flouropatit Ca3(PO4)2 CaF2 ,Selain itu, fosfor juga terdapat pada tulang dan batuan fosfor.Fosfor memiliki dua alotropi yaitu fosfor putih dan fosfor merah. Fosfor putih terdiri dari molekul tetraatomik (P4). Sedangkan fosfor merah merupakan rangkaian dari molekul-molekul P4.
Fosfor putih diperoleh dengan proses Wohler, yaitu dengan memanaskan campuran
Ca3(PO4)2 , SiO2 dan kokas pada suhu 1300°C dalam tanur listrik. 
 2Ca3(PO4)2(s)  +  6SiO2(s)  +  10C(s) ⎯⎯→ 6CaSiO3(l)  +  10CO(g)  + P4( g)        
Uap fosfor didinginkan dalam alat pengembun yaitu dengan melewatkan uap P4 melalui air.Fosfor merah diperoleh melalui pemanasan fosfor putih.

b.         Asam Fosfat
Asam Fosfat murni berupa cairan kental tak berwarna dan mudah larut dalam air. Asam fosfat digunakan untuk membuat pupuk super fosfat, juga untuk membuat senyawa yang berguna untuk bahan penunjang dalam deterjen, bahan pembersih lantaidan makanan hewan.
c.         Pupuk Superfosfat
Fosforus tergolong unsur marko, yaitu unsur yang diperlukan tumbuhan dalam jumlah yang cukup banyak. Pupuk yang mengandung senyawa Ca(H2PO4)2 ini disebut pupuk superfosfat karena mudah larut dalam air. Selain superfosfat, senyawa lain yang digunakan sebagai pupuk fosfat adalah amonium fosfat sekunder, (NH4)2HPO4.
d.         Natrium Tri Poli Fosfat (STPP), Na5P3O10
Senyawa ini dugunakan sebagai bahan penunjang dalam deterjen, yaitu untuk mengikat ion-ion kalsium dari air sadah, sehingga tidak menggangu deterjen.Salah satu akibat dari penggunaan senyawa fosfat ini ialah pencemaran air karena akan menyuburkan pertumbuhan ganggang dan eceng gondok.
  Oksigen dan Ozon
a.         Oksigen (O2)
Oksigen terdapat dimana-mana, selain sebagai gas O2 yang meliputi ±20% volume atmosfer juga terdapat sebagai senyawa. Oksigen merupakan unsur yang sangat penting, hampir semua proses dalam tubuh kita memerlukan oksigen.
Dalam bidang industri, oksigen diperoleh dengan destilasi bertingkat udara cair karena titik didih oksigen lebih tinggi daripada titik didih nitro-gen dengan perbedaan yang cukup besar sehingga dapat dipisahkan. Di laboratorium, oksigen diperoleh dengan beberapa cara, antara lain:
a)         Pemanasan kalium klorat  (KClO3)
b)         Elektrolisis air
Beberapa kegunaan oksigen dalam kehidupan sehari-hari dan industriantara lain:
a)  Untuk pernapasan makhluk hidup, penderita paru-paru, penyelam,antariksawan.
b)  Untuk pembakaran/oksidator.
c)  Campuran oksigen cair dan hidrogen cair digunakan untuk bahan bakar roket.
d)  Untuk bahan baku berbagai senyawa kimia.

b.         Ozon (O3)
Ozon adalah gas yang berwarna biru muda, berbau tajam dan beracun. Ozon lebih efektif dari pada oksigen. Ozon adalah komponen yang melindungi bumi dari sengatan radiasi ultraviolet yang mematikan. Ozon digunakan untuk pemurnian air, sterilisasi udara dan untuk memulihkan berbagai produk makanan.


Belerang dan Senyawa Belerang
a.         Belerang
Belerang padat mempunyai dua bentuk alotropi, yaitu belerang rombik dan monoklinik. Belerang yang biasa di jumpai berwarna kuning, adalah belerang rombik. Belerang rombik stabil dibawah suhu95,5°C. Diatas 95.5°C adalah belerang monoklinik, yang seterusnya mencair pada suhu 113°C. Penggunaan utama dari belerang adalah untuk pembuatan asam sulfat. Sedikit belerang digunakan pada vulkanisasi karet untuk industry ban kendaraan.
b.         Asam Sulfat
Asam sulfat adalah suatu cairan kental seperti oli, sangat korosif dan merupakan asam kuat. Asam sulfat pekat juga bersifat higroskopis dan merupakan zat dehydrator (dapat menarik air dari senyawa yang mengandung hydrogen dan oksigen dengan merusak zat lain).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar